Tribute to Save Sriwedari

Taggar #SaveSriwedari beberapa bulan ini sering terbaca, terlihat, terngiang, terdengar di seantero kota Solo. Mulai terdengar cukup luas sejak Pengadilan Negeri Solo memenangkan pihak keluarga yang mengklaim sebagai ahli waris yang sah, dengan pihak Pemkot Solo sebagai pihak yang kalah. Seperti tertera di salah satu artikel koran lokal Solo berikut

FB_IMG_1444985563109-01

 

Sebagai salah satu warga, saya pribadi punya kenangan banyak terhadap Taman Sriwedari ini, khususnya masa kecil dulu, karena masa muda kebanyakan saya habiskan di luar Solo. Saya ingat dulu pergi ke Taman Sriwedari ini merasa sebagai hadiah yang wah, luar biasa, yang diberikan oleh orang tua saya. Seneng banget. Saya ingat juga saat harus naik gajah-gajah an saya harus sharing dengan kakak saya, ekspresi saya cemberut terus karena saya ngotot untuk naik gajah sendiri-sendiri. Ah… kemana yak foto waktu itu. Banyak lagi kenangan lainnya.

Pasti, banyak warga Solo yang akan sedih jika nantinya Taman Sriwedari ini tidak dibuka untuk publik oleh pemiliknya yang baru. Sebenarnya, sebagian warga tidak terlalu ikut campur terhadap aspek legal siapa pemilik yang sah, kami hanya minta agar Taman Sriwedari ini tetap dipertahankan atau bahkan dikelola lebih baik lagi sebagai cagar budaya kota Solo.

Dalam rangka membangkitkan kenangan ini, teman-teman foto dari Street & Human Interest Photography Solo (SHIP Solo), menginisiasi acara membagi postcard gratis berisi foto-foto tentang Sriwedari di acara Car Free Day Solo. Acara ini diikuti oleh beberapa komunitas foto di Solo yang lain juga. Beberapa hari sebelum pameran, SHIP Solo juga mengadakan acara hunting bareng untuk motret di Sriwedari.

Berikut beberapa Foto saya saat hunting bareng di Sriwedari, suatu malam sepulang kantor

  1. Beberapa foto mbak-mbak di dalam box kaca. Mereka ini bertugas melayani pengunjung yang hendak membeli koin atau karcis untuk naik wahana atau bermain permainan tangkas.

IMG_0129

 

IMG_0081

 

IMG_0087

 

2. Beberapa foto wahana di Sriwedari

IMG_0027

 

IMG_0024

 

3. Beberapa foto simbolik lainnya tentang Sriwedari

IMG_0068-01

 

IMG_0007

Dan berikut beberapa dokumentasi dari acara pembagian postcard gratis serta pameran foto postcard dengan tema #TributeToSriwedari

IMG_0246

 

IMG_0247

 

IMG-20151016-WA0004

 

IMG_0241

 

IMG-20151016-WA0003

 

IMG-20151016-WA0001

 

Respond dari para pengunjung CFD saat itu cukup bagus. Acara ini juga diliput oleh beberapa media cetak Solo, salah satunya artikel berikut dari Solopos

IMG-20151016-WA0005

 

Semoga, aspirasi kami warga Solo Raya didengar untuk tetap melestarikan Taman Hiburan Rakyat Sriwedari ini. Tribute To Sriwedari, Save Sriwedari!

 

2 thoughts on “Tribute to Save Sriwedari

Leave a comment